Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) telah menetapkan salah satu syarat kelengkapan akreditasi perguruan tinggi yaitu dengan melengkapi informasi alumni atau lebih dikenal dengan tracer study. Saat ini Ditjen Dikti sedang berupaya merintis kompilasi data alumni perguruan tinggi seluruh Indonesia khususnya mengenai transisi dan posisi lulusan perguruan tinggi.
Oleh karena itu bagi perguruan tinggi yang ingin mendapatkan akreditasi unggul dari BAN-PT. Sudah seharusnya mulai melakukan upaya-upaya untuk melengkapi informasi alumni kampus.
Apa itu Tracer Study?
Tracer study merupakan salah satu metode yang digunakan oleh perguruan tinggi, khususnya di Indonesia untuk memperoleh respon dari alumni. Respon alumni tersebut diharapkan dapat menjadi bahan evaluasi pendidikan tinggi serta pengembangan kualitas dan juga sistem pendidikan.
Lebih lanjut, informasi yang didapatkan sangat berguna sebagai evaluasi kampus, seperti penyempurnaan dan relevansi hasil lulusan perguruan tinggi. Selain itu, informasi yang diperoleh dari para alumni dimanfaatkan juga oleh Ditjen Dikti untuk melakukan monitoring adaptasi lulusan perguruan tinggi di Indonesia ketika memasuki dunia kerja.
Tracer study memiliki tujuan untuk mengetahui outcome pendidikan yang dihasilkan oleh perguruan tinggi dalam bentuk transisi dari dunia pendidikan tinggi ke dunia usaha dan industri. Sekaligus mengetahui kontribusi pendidikan tinggi terhadap lulusan perguruan tinggi ketika memasuki dunia kerja dan monitoring lebih lanjut terhadap informasi lulusan.
Apa Manfaat Tracer Study?
Tracer study sangatlah bermanfaat, tidak hanya bagi Perguruan tinggi. Tetapi juga bagi alumni dan pemangku kepentingan industri juga, berikut beberapa manfaatnya, diantaranya:
- Manfaat bagi perguruan tinggi
Perguruan tinggi dapat memantau sekaligus monitoring informasi penyebaran lulusan atau alumni. Kemudian, informasi tersebut dimanfaatkan sebagai bahan evaluasi perguruan tinggi apakah para alumni telah memenuhi standar kompetensi yang sesuai pada dunia kerja.
- Manfaat bagi lulusan atau alumni
Jika perguruan tinggi Anda sudah menggunakan SIAKAD 4.0, alumni tetap memiliki akses ke SIAKAD kampus. Sehingga, Alumni bisa terus mengupdate perkembangan dirinya. Oleh karena itu, dengan mengisi form tracer study juga Alumni telah berkontribusi pada pengembangan mutu dan akreditasi kampus. Selain itu, Alumni juga dapat berbagi informasi mengenai lowongan karir dan juga menjalin silaturahmi sesama lulusan.
- Manfaat bagi industri
Dengan adanya akses pada informasi alumni akan mempermudah perusahaan atau industri melakukan cross-check lulusan yang melamar kerja. Dan sekaligus sebagai acuan yang relevan bagi perusahaan untuk mencari lulusan baru.
Berbagai manfaat tersebut yang membuat tracer study menjadi penting bagi suatu perguruan tinggi. Sistem Informasi Akademik SIAKAD 4.0 Mataer Digital sudah terintegrasi dengan tracer study yang membuat pengelolaan data alumni menjadi lebih mudah dan tepat!
Yuk cari tahu lebih lanjut dan konsultasikan kebutuhan perguruan tinggi anda melalui situs kami: SIAKAD 4.0 – MATAER DIGITAL